Sekilas Tentang Batam

Batam merupakan satu kota yang terbesar di Provinsi Riau, Indonesia. Wilayah Kota Batam terdiri dari Pulau Batam, Pulau Rempang dan Pulau Galang dan pulau-pulau kecil lainnya di kawasan Selat Singapura dan Selat Malaka. Jumlah penduduk yang ada di Batam ini mencapai 1.030.529 jiwa.

Daya tarik wisata Batam, sesungguhnya sangat beragam. Sebut saja wisata belanja, hiburan, kuliner, sejarah, hingga wisata alam. Dengan begitu banyaknya pilihan serta hal yang harus dilakukan dalam waktu sempit, Blog ini adalah alternatif, membantu Anda membidik lokasi dan tempat terbaik, sesuai selera Anda. Sehingga Anda dapat memiliki waktu lebih banyak untuk bersenang - senang selama di Batam. 

Batam, Provinsi Kepulauan Riau

Blog ini tidaklah kami klaim sebagai yang terlengkap membedah tuntas seluk - beluk pariwisata Batam. Tetapi dalam proses penyusunan, kami berupaya mengupas, item, sedetil, seakurat dan se-update mungkin seluruh tempat atau lokasi menarik yang selama ini jadi destinasi wisata di Batam, hampir semuanya terjabarkan. 

Sekilas Tentang Batam


Geografi 


Pulau Batam terletak pada 10 07' Lintang Utara dan 104o 07' Bujur Timur. Wilayah Batam meliputi pulau Rempang dan Pulau Galang, dengan total area 715. KM persegi. Daratan berupa daerah perbukitan yang bergelombang dengan ketinggian permukaan 161 meter diatas permukaan laut. Batam adalah bagian dari Provinsi Kepulauan Riau, Indonesia yang beribukota di Tanjung Pinang. Dari Batam, Tanjungpinang dapat ditempuh menggunakan ferry dalam waktu kira - kira 45 menit. 


Iklim 


Wilayah Batam beriklim tropis, dengan rata-rata temperatur berkisar dari 25 sampai dengan 34 Derajat selsius (77 sampai dengan 95 derajat Fahrenheit). Kelembaban udara di wilayah Batam berkisar dari 73% sampai dengan 96%. Secara umum dikeseluruhan wilayah Batam mengilami musim hujan dari bulan November sampai dengan April dan musim kemarau dari bulan May sampai dengan October. Rata-rata curah hujan pertahun adalah sekitar 2,600 mm.

Penduduk


Meskipun budaya Melayu yang dominan di Batam, penduduk Batam secara budaya dan etnis adalah berbeda-beda, mereka berasal dari berbagai belahan Indonesia dan juga luar negri. Jumlah penduduk Batam pada bulan Desember 2006 adalah 713.960 jiwa. 

Bahasa


Bahasa Indonesia adalah bahasa nasional tapi bahasa Inggris dipergunakan secara luas di Batam. Orang Batam mempergunakan beberapa bahasa dialek. 

Mata Uang 


Unit mata uang yang dipergunakan adalah Rupiah Indonesia, Mata uang asing dapat ditukarkan pada bank-bank dan money changers. 


Pemberian Tip 



Pemberian Tip bukanlah suatu keharusan, tapi bagaimanapun juga pemberian tip telah menjadi suatu hal yang biasa dilakukan pada tempat - tempat seperti pada restoran-restoran, hotel-hotel, dan kepada para sopir taksi.

Pajak Keberangkatan Pelabuhan Udara dan Pelabuhan Laut


Untuk penerbangan domestik, pajak keberangkatan pelabuhan udara adalah sebesar Rp. 30.000,- per orang. Sedangkan untuk pelabuhan laut pajak keberangkatannya adalah sebesar $$7, per orang. Hanya anak-anak yang berumur dibawah dua tahun yang dibebaskan dari pajak. 


Telekomunikasi 


Panggilan lokal dapat dilakukan melalui telepon  umum dengan menggunakan koin dan kartu pra-bayar. Panggilan internesional dapat dilakukan melalui telepon umum dengan menggunakan fasilitas kartu telepon atau pada kantor Telkom lainya / wartel. Telepon genggam dipergunakan secara luas. Telekomunikasi di batam ditangani oleh beberapa perusahaan besar nasional: PT. Telkom mengelola telekomunikasi domestik, Indosat mengelola telekomunikasi international Telkomsel, Exelcomindo, Indosat, Esia, Three (3) mengelola telekomunikasi selular. 

Jam Kerja Perbankan 


Di Batam, jam kerja diperbankan mulai dari jam 08.00 pagi sampai dengan jam 03.00 sore. Bank buka dari hari minggu sampai dengan jum'at. Pada akhir pekan bank tutup. 

Kartu Kredit 


Umumnya kartu kredit seperti VISA, Mastercard, American Express dan Diner Club diterima oleh kebanyakan organisasi usaha. 


Formalitas Masuk Batam


Semua orang asing harus memiliki paspor yang sah atau dokumen-dokumen international lainya yang diakui dengan masa berlaku minimum lebih dari enam bulan yang melebihi masa izin tinggal di Indonesia. 
Previous
Next Post »
Thanks for your comment